Berita

Adaptasi, Komunikasi, Koordinasi Hingga Sehat Jasmani-Rohani

Published

on

Pelantikan secara daring Pengganti Antarwaktu (PAW) Anggota KPU di 17 Kab/Kota di 9 provinsi oleh Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Hasyim Asy’ari dari Semarang, Jawa Tengah (Foto : humas kpu/dianR , @www.kpu.go.id)

Semarang, goindonesia.co – Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Hasyim Asy’ari melantik secara daring Pengganti Antarwaktu (PAW) Anggota KPU di 17 Kab/Kota di 9 provinsi, dari Semarang, Jawa Tengah, Selasa (10/10/2023).

Hasyim pada pesan pelantikannya kembali mengingatkan kepada anggota KPU yang baru dilantik untuk segera menyesuaikan diri dengan ritme tahapan pemilu yang telah berjalan. “Saudara dilantik di tengah tahapan berjalan, boleh dikatakan sudah menuju puncak pemungutan suara. Segera menyesuaikan ritme kerja di kab/kota masing-masing,” ujar Hasyim.

Menurut dia anggota yang baru dilantik juga perlu untuk segera menjalin komunikasi dan koordinasi baik secara internal dengan sesama anggota maupun sekretariat, maupun eksternal dengan stakeholder terkait. “KPU dua komposisi KPU dan sekretariat, oleh karena itu segera lakukan penyesuaian dengan anggota dan sekretariat supaya kerja kita makin baik mengikuti ritme kerja yang berjalan. Juga lakukan komunikasi strategis dengan bebagai pihak, peserta, pemilih, aparat keamanan, tokoh masyarakat, tokoh agama, untuk mendukung kerja pemilu, karena KPU tidak bisa bekerja sendirian butuh dukungan,” kata Hasyim.

Pesan lain yang juga disampaikan agar anggota yang baru dilantik mempedomani aturan dan kode etik penyelenggara serta menjaga tidak lupa menjaga kesehatan. “Karena ritme kerja kita dinamis, besar, saya sarankan mari kita jaga Kesehatan supaya kita dapat menjalankan tugas dengan baik sehat jasmani dan rohani,” ucap Hasyim.

Terakhir Hasyim mengajak semua untuk berdoa kepada Tuhan YME, karena dialah yang menentukan atas semua rencana yang telah disiapkan.

Mengikuti secara daring, Pejabat Eselon I dan II di Lingkungan KPU. Ke-17 PAW Anggota KPU Kab/Kota yang dilantik, KPU Kab Biak Numfor (Papua) 2019-2024, Kab Jeneponto (Sulawesi Selatan) 2019-2024, Kab Pinrang (Sulawesi Selatan) 2018-2023, Kab Enrekang (Sulawesi Selatan) 2018-2023, Kab Parepare 2018-2023, Kota Gorontalo (Gorontalo) 2019-2024, Kab Serang (Banten) 2018-2023, Kota Serang (Banten) 2018-2023, Kab Kubu Raya (Kalimantan Barat) 2019-2024, Kab Klungkung (Bali) 2019-2024, Indragiri Hulu (Riau) 2019-2024, Kab Blitar, Kab Lumajang, Kab Nganjuk, Kab Jombang, Kota Batu (Jawa Timur) 2019-2024 dan Kab Deiyai (Papua Tengah) 2019-2024. (***)

*(humas kpu, @www.kpu.go.id)

Trending

Copyright © 2021 goindonesia.co