Connect with us

Uncategorized

Buka Keterisolasian Wilayah, Inilah Progres Pembangunan Jalan Trans Papua

Published

on

Goindonesia.co – Pemerintah tengah membangun Jalan Trans Papua sepanjang 3.462 kilometer yang membentang dari kepala burung di Wilayah Adat Domberai, Sorong, Papua Barat, sampai dengan Bumi Anim Ha di Merauke, Papua. Pembangunan infrastruktur ini termasuk ke dalam proyek strategis nasional (PSN) dan Rencana Pembangunan Jangka Menengah Nasional (RPJMN) 2020-2024.

“Presiden Jokowi mulai tahun 2015 mendorong percepatan pembangunan infrastruktur di Tanah Papua dengan terus mengerjakan pembangunan jalan Trans Papua yang terbentang sepanjang 3.462 kilometer,” ungkap Staf Khusus (Stafsus) Presiden Billy Mambrasar, dalam keterangan tertulisnya, Jumat (24/09/2021).

Pembangunan Jalan Trans Papua ini bertujuan untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat Papua dengan meningkatkan akses serta konektivitas antarwilayah sehingga dapat membuka daerah yang terisolasi. Selain itu, pembangunan Trans Papua juga diharapkan dapat mengurangi indeks kemahalan, mengurangi angka kemiskinan, dan pemerataan pembangunan infrastruktur di seluruh wilayah Indonesia.

“Menghubungkan Provinsi Papua dan Papua Barat sekaligus menjadi konektivitas seluruh kota, distrik, dan kampung di seluruh Tanah Papua,” imbuh Billy.

Stafsus Presiden yang merupakan putra asli Papua ini mengungkapkan bahwa dirinya diamanatkan Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) untuk meninjau secara langsung perkembangan pembangunan Jalan Trans Papua ini.

“Sampai saat ini, perkembangan Trans Papua sudah tembus sepanjang 3.446 kilometer dan akan terus berlanjut diiringi dengan pembangunan sekolah, perguruan tinggi, tempat keagamaan, Pusat Lintas Batas Negara (PLBN), dan sebagainya,” ungkapnya.

Lebih jauh Billy mengisahkan, sejak Juni 2021 dirinya bersama Tim BAPER (Bawa Perubahan) telah melakukan sejumlah kunjungan di Tanah Papua, melintasi dua provinsi (Papua dan Papua Barat), 15 kabupaten, 66 distrik, dan 278 kampung.

Tak hanya meninjau progres pengerjaan Jalan Trans Papua, dalam kunjungan kerja ini Billy juga melakukan sejumlah agenda lainnya, di antaranya peluncuran Program Petani Milenial, peninjauan vaksinasi, pertemuan dengan pemerintah daerah, hingga mendengar langsung keluh kesah masyarakat untuk disampaikan ke Presiden Joko Widodo.

“Kita semua berharap, Papua berkembang layaknya daerah maju lainnya. Ayo bersama-sama kita wujudkan itu semua!” pungkas Billy. (TIM KOMUNIKASI STAFSUS PRESIDEN BILLY MAMBRASAR)

Continue Reading
Advertisement Berita Vaksin Penting

Berita

Soroti Tindak Pencucian Uang dan Pendanaan Terorisme, Presiden Sampaikan Apresiasi

Published

on

Presiden Republik Indonesia (RI) Joko Widodo (Foto : @www.kemenkeu.go.id)

Jakarta, goindonesia.co –  Presiden Republik Indonesia (RI) Joko Widodo menyampaikan apresiasinya kepada Pusat Pelaporan dan Analisis Transaksi Keuangan (PPATK) beserta kementerian dan lembaga terkait lainnya yang telah berkontribusi pada keberhasilan Indonesia menjadi anggota penuh dari Financial Action Task Force (FATF) untuk pencegahan pencucian uang dan pendanaan terorisme. 

Presiden menilai bahwa keanggotaan penuh yang telah diraih sejak Oktober 2023 ini menjadi tonggak bersejarah dalam upaya Indonesia untuk memperkuat regulasi keuangan dan diakui dunia internasional secara positif.

“Ini bukan hal yang mudah untuk bisa diterima. Ini merupakan pengakuan dunia internasional atas efektivitas regulasi kita, koordinasi kita, dan implementasi di lapangan terhadap anti pencucian uang dan juga pendanaan terorisme di negara kita Indonesia,” ungkap Presiden dalam sambutannya pada acara peringatan 22 tahun Gerakan Nasional Anti Pencucian Uang dan Pencegahan Pendanaan Terorisme (APU PPT), di istana negara, Rabu (17/04).

Presiden juga berharap, keanggotaan penuh ini menjadi momentum yang baik untuk terus menguatkan komitmen pencegahan dan pemberantasan tindak pidana pencucian uang (TPPU) untuk meningkatkan kredibilitas ekonomi serta persepsi mengenai sistem keuangan Indonesia yang semakin baik.

Meski demikian, tantangan dalam menghadapi TPPU dan pendanaan terorisme terus berkembang, terutama dengan munculnya pola baru berbasis teknologi. Presiden menegaskan untuk tetap waspada terhadap penggunaan teknologi seperti crypto currency, aset virtual, NFT, dan lainnya yang menjadi sasaran baru bagi pelaku TPPU. 

“Kita tidak boleh kalah canggih. Tidak boleh kalah melangkah. Harus bergerak cepat dan di depan mereka,” ungkapnya.

Selain itu, ancaman dari tindak pendanaan terorisme juga menjadi perhatian utama Presiden yang harus diwaspadai.

“Ini juga terus menerus harus kita monitor, harus kita cegah. Saya berharap PPATK serta Kementerian lembaga yang terkait dapat terus meningkatkan sinergi dan inovasinya,” tambahnya.

Terakhir, Presiden mengungkapkan bahwa dengan semangat untuk terus memerangi TPPU dan pendanaan terorisme, Indonesia berkomitmen untuk terus meningkatkan sinergi dan inovasi antara PPATK, Kementerian, dan lembaga terkait lainnya demi keamanan dan kesejahteraan negara, serta secara maksimal dalam penyelamatan dan pengembalian uang negara.

“Kita harus mengembalikan apa yang menjadi milik negara, apa yang menjadi hak rakyat,” tukasnya. (***)

*Kementerian Keuangan Republik Indonesia

Continue Reading

Berita

PT JMRB Pastikan Kesiapan SPKLU di Rest Area Travoy Jelang Arus Balik Lebaran 2024

Published

on

Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum (SPKLU) (Foto : @www.jasamarga.com)

Jakarta, goindonesia.co – PT Jasamarga Related Business (JMRB) memastikan kesiapan Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum (SPKLU) di Rest Area Travoy bagi pemudik jelang arus balik Lebaran atau Hari Raya Idulfitri 1445 H yang diprediksi terjadi pada Minggu (14/4/2024).

Direktur Utama PT JMRB, Denny Abdurachman menuturkan, guna terus memberikan pelayanan terbaik bagi para pengunjung, pihaknya juga telah menambah teknologi pengisian di SPKLU menjadi fast charging dan ultra fast charging di hampir seluruh Rest Area Travoy.

“Dengan adanya penambahan tersebut, kendaraan listrik tipe tertentu dapat mengisi daya secara optimal dalam waktu 40 menit,” ujar Denny dalam keterangannya, Jumat (12/4/2024).

Oleh karena itu, kata Denny, Ia meminta para pemudik khususnya yang menggunakan kendaraan listrik untuk tidak khawatir selama melakukan perjalanan mudik di ruas Tol Jasa Marga (Persero) Tbk.

“Terdapat 49 titik SPKLU yang tersebar di ruas Tol Jasa Marga Group, termasuk di Rest Area Travoy,” imbuhnya.

Adapun, dari 49 titik SPKLU yang tersebar di Rest Area Jasa Marga Group, 21 di antaranya berada di Rest Area Travoy. Yakni, Rest Area Travoy KM 88A dan KM 88B ruas Cipularang-Padaleunyi dan Rest Area Travoy KM 207A ruas Palimanan-Kanci.

Serta, Rest Area Travoy KM 360B, KM 379A, KM 389B dan KM 391A ruas Batang-Semarang. Kemudian, Rest Area Travoy KM 519A, KM 519B, KM 538A, KM 538B, KM 575A dan KM 575B di ruas Solo-Ngawi.

Kemudian, Rest Area Travoy KM 579A, KM 579B ruas Ngawi-Kertosono, Rest Area Travoy KM 66A, KM 66B dan KM 84A ruas Pandaan-Malang. Serta, Rest Area Travoy KM 792A, KM 792B di ruas Gempol-Pasuruan dan terakhir Rest Area Travoy KM 725A ruas Surabaya-Mojokerto. (***)

*PT Jasa Marga (Persero)

Continue Reading

Berita

Polisi Atur Lalu Lintas di Jalan Raya Pantura Banyuglugur, Pastikan Arus Mudik Lancar

Published

on

Pengaturan lalu lintas Pos Pam Operasi Ketupat Semeru 2024 (Foto : @humas.polri.go.id)

Situbondo, goindonesia.co – Personel Polres Situbondo Polda Jatim aktif melaksanakan pengaturan lalu lintas di Pos Pam Operasi Ketupat Semeru 2024 yang berlokasi di SPBU Banyuglugur Kecamatan Banyugglugur Kabupaten Situbondo, Minggu malam (7/4/2024)

Kapolres Situbondo AKBP Dwi Sumrahadi Rakhmanto, S.H., S.I.K., M.H. melalui Ka Pos Pam Banyuglugur AKP Efendi Nawawi menyatakan bahwa pengaturan lalu lintas dilakukan untuk mengantisipasi kemungkinan terjadinya kemacetan.

“Upaya ini diperlukan untuk memberikan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat yang sedang melintas sekaligus memantau serta mengatur arus lalu lintas agar berjalan dengan aman dan lancar,” ungkap AKP Efendi Nawawi.

Selain melakukan pengaturan lalu lintas, personel Pos Pam juga terus memberikan himbauan kepada pengguna jalan agar selalu mematuhi peraturan lalu lintas dan meningkatkan kewaspadaan saat mengemudi guna mencapai tujuan dengan selamat.

Sampai saat ini, situasi arus lalu lintas Jalan Raya Pantura Rest Area SPBU Utamaraya Banyuglugur terpantau ramai lancar. (***)

*Humas POLRI 

Continue Reading

Trending