Connect with us

Dunia Hiburan

Gunung Tangkuban Perahu Jadi Tempat Pilihan Kompetisi Balap Sepeda TERAS CAF 1st Series

Published

on

Goindonesia.co – Untuk merasakan lagi serunya kompetisi balap sepeda, TERAS CAF menggagas ajang kompetisi balap sepeda bertajuk ‘TERAS CAF 1st Series. Kawasan Wisata Gunung Tangkuban Perahu menjadi tempat pilihan kompetisi balap sepeda TERAS CAF 1st Series, khusus untuk para atlet dan penghobi olahraga balap sepeda gunung DH dan Enduro.

“TERAS CAF 1st Series kita gelar dilatarbelakangi oleh kerinduan para penghobi sepeda gunung Downhill (DH) dan Enduro yang tersebar di Indonesia,” ujar Founder CAF’S Technology & CAF Group, Yanuar Anugrah, dalam Jumpa Pers di Jakarta, Senin (27/09/2021).

‘TERAS CAF 1st Series’ akan digelar di kawasan Cikole-Lembang, Bandung-Jawa Barat, selama dua hari, Sabtu dan Minggu, 2-3 Oktober 2021.

Event race berskala nasional mengikuti regulasi lomba yang ditetapkan Pengurus Besar Ikatan Sepeda Sport Indonesia (PB ISSI) dan Union Cycliste Internationale (UCI) yaitu Federasi Balap Sepeda Dunia.

Yanuar Anugrah menjelaskan, dalam kompetisi ini, terdapat 14 kelas yang dilombakan. Mulai dari pra youth, penghobi dewasa hingga atlet profesional.

Kategori kelas yang akan dilombakan terbagi dua, yakni Kelas Prestasi dan Kelas Hobi. Untuk Kelas Prestasi; Men Elite (>19 tahun), Women Elite (>19 tahun), Men Junior (17-18 tahun).

Selanjutnya Kelas Hobi; Men Youth (15-16 tahun), Men Sport A (19-24 tahun), Men Sport B (25-29 tahun), Master Expert (30-44 tahun), Master A (30-34 tahun), Master B (35-39 tahun), Master C (40-44 tahun), Master D (45-49 tahun), Master E (>50 tahun), dan Women Open (>15 tahun).

Atas tingginya antusiasme dan keinginan TERAS CAF untuk melakukan pembibitan rider di masa depan, maka dibuka kelas Exhibition (12-14 tahun). “Kami berkomitmen kuat, dengan melahirkan kegiatan ini untuk mendukung perkembangan olahraga nasional, khususnya di cabang balap sepeda gunung Downhill dan Enduro,” ujar Yanuar.

Lebih lanjut Yanuar menyatakan, bahwa dirinya dan seluruh tim menyimpan harapan; “Melalui kejuaraan ini, TERAS CAF mampu melahirkan bibit pembalap baru yang berkualitas dan mampu berprestasi di kancah nasional maupun internasional,” ungkapnya bersemangat.

TERAS CAF 1st Series terselenggara dalam masa pandemi Covid-19. Namun demikian, panitia tetap menerapkan Protokol Kesehatan secara ketat dalam penyelenggaraan kompetisi tersebut.

“Kami sangat meminimalisir interaksi peserta dengan menerapkan prosedur online mulai dari registrasi, license check hingga technical meeting,” papar Yanuar.

Sebagai syarat peserta dan official masuk venue adalah wajib menunjukkan bukti vaksin, swab antigen dan Form Assessment Covid-19 saat screening. Peserta dan official akan diberikan gelang tanda pengenal sebagai bukti lolos screening.

“Tetap mematuhi standar Protokol Kesehatan seperti memakai masker dengan baik dan benar, menjaga jarak fisik, dan sering mencuci tangan atau menggunakan hand sanitizer. Jumlah peserta dan official di area venue akan dibatasi sesuai dengan urutan rundown per kelas,” tegas Dede Dewanthono selaku Event Director menambahkan.

Terkait lintasan Downhill Cikole yang terletak dikawasan wisata Gunung Tangkuban Perahu yang dijadikan pilihan dari kegiatan TERAS CAF 1st Series ini adalah lintasan favorit khususnya di daerah Jawa Barat, bahkan seluruh Indonesia.

“Lintasan Downhill ini pernah digunakan sebagai lintasan multi event PON dan kejuaraan internasional sekelas Asia Pacific,” ujar Dede Dewanthono./* Eddie Karsito

Continue Reading
Advertisement Berita Vaksin Penting

Dunia Hiburan

Daftar Lengkap Pemenang Oscar 2023, Everything Everywhere All at Once Dominasi Tujuh Piala Oscar 2023

Published

on

Everything Everywhere All at OnCe , Film Peraih Piala Oscar 2023 (A24)

Jakarta, goindonesia.co – Academy Awards ke-95 atau Oscar 2023 sukses diselenggarakan pada Minggu, 12 Maret di Dolby Theater, Ovation Hollywood Los Angeles, Amerika Serikat. Beberapa judul film seperti All Quiet on the Western Front dan Everything Everywhere All at Once berhasil memperoleh lebih dari satu penghargaan. Di ajang bergengsi ini juga, Michelle Yeoh dinobatkan sebagai artis asia pertama yang menang Piala Oscar.

Ini daftar lengkap pemenang Piala Oscar 2023. Berikut informasi lengkapnya :

Best Picture :

Everything Everywhere All at Once 

Best Director :

Daniel Kwan and Daniel Scheinert – Everything Everywhere All at Once

Best Actress :

Michelle Yeoh – Everything Everywhere All at Once

Best Actor :

Brendan Fraser – The Whale

Best Supporting Actress :

Jamie Lee Curtis – Everything Everywhere All at Once

Best Supporting Actor :

Ke Huy Quan – Everything Everywhere All at Once

Original Screenplay :

Everything Everywhere All at Once – Daniel Kwan and Daniel Scheinert

Adapted Screenplay :

Women Talking – Sarah Polley

Best Editing :

Everything Everywhere All at Once – Paul Roger

Original Song :

Naatu Naatu (Naacho Naacho) by M.M. Keeravaani and Chandrabose – RRR

Original Score :

All Quiet on the Western Front – Volker Bertelmann 

Animated Short :

The Boy, the Mole, the Fox and the Horse – Charlie Mackesy and Matthew Freud

Costume Design :

Black Panther: Wakanda Forever – Ruth E. Carter

Makeup and Hairstyling :

The Whale – Adrien Morot, Judy Chin and Annemarie Bradley

All Quiet on the Western Front – James Friend

Live-Action Short

An Irish Goodbye – Tom Berkeley and Ross White

Visual Effects :

Avatar: The Way of Water – Joe Letteri, Richard Baneham, Eric Saindon and Daniel Barrett

International Feature :

All Quiet on the Western Front – Germany (Edward Berger)

Sound :

Top Gun: Maverick – Mark Weingarten, James Mather, Al Nelson, Chris Burdon and Mark Taylor

Production Design :

All Quiet on the Western Front – Christian M. Goldbeck and Ernestine Hipper

Documentary Feature :

Navalny – Daniel Roher, Odessa Rae, Diane Becker, Melanie Miller and Shane Boris

Documentary Short :

The Elephant Whisperers – Kartiki Gonsalves and Guneet Monga

Animated Feature :

Guillermo del Toro’s Pinocchio (***)

*@voi.id

Continue Reading

Dunia Hiburan

Konten Kreator Agi Sugianto Bikin Anak Petani Asal Lampung, Maulana Ardiansyah Viral Lewat Lagu ‘Duri-Duri’

Published

on

Foto : Istimewa

Jakarta, goindonesia.co : Peristiwa musik di Indonesia memiliki catatan sejarahnya sendiri. Tiap dekade ditandai oleh ciri khas dan tonggak sejarah yang dipengaruhi oleh berbagai faktor.

Sejak di era baru kebebasan bermusik di masa Orde Baru, disusul munculnya acara pencarian bakat, hingga perkembangan media Radio, dan TV Swasta.

Disusul kemudian persebaran musik dengan dukungan teknologi abad ini, dengan kepopuleran platform streaming musik dengan berbagai aplikasinya.

“Semua semakin membuka luas referensi dan pasar musik tanah air,” ujar Produser Musik, Agi Sugianto, saat ditemui di kantor TAPro di Cibubur Point, Harjamukti Depok, Selasa (01/03/2022).

Belakangan, industri musik Indonesia dan dunia telah berubah ke digital. Bentuk unduhan digital mendominasi sumber pendapatan industri musik global. Menggeser sumber penampilan langsung atau konser yang sebelumnya selalu mendominasi pemasukan ke industri.

Fenomena ini yang juga dimanfaatkan Agi Sugianto untuk mengkreasikan gagasannya. Banyak penyanyi, dan musisi kondang maupun pendatang baru bergabung di bawah creative designer-nya.

Nama Agi Sugianto tidak asing lagi di Industri musik Indonesia. Mantan wartawan ini tidak saja seorang manajer artis sukses, tapi juga seorang konten kreator YouTube trampil kreatif.

Tak heran jika pemandu bakat yang juga CEO perusahaan rekaman ProAktif ini, membuat ‘Trio Macan’ bisa meramaikan industri musik Indonesia hingga tiga generasi.

Salah satu penyanyi pendatang baru yang gabung di TAPro, adalah Maulana Ardiansyah, yang saat ini sedang trending di channel youtube lewat lagu, ‘Duri-Duri’ (Live Reggae), karya composer, songwriter, Tri Suaka.

“Maulana Ardiansyah sekarang ini lagi trending. Hari ke-5 sejak lagunya diunggah, ia trending di 11 besar. Dari 29 besar terus naik ke posisi 11 besar dengan raihan mencapai 900 ribu penonton. Mudah mudahan akan terus naik,” harap Agi.

Lagu ‘Duri-Duri’ terang Agi, memang pas dibawakan Maulana. Konsepnya lebih ke live reggae, karena untuk musik interatif genre ini lebih hidup.

“Kami konsepkan bagaimana audio dan visualnya lebih kreatif dan menarik. Spontanitas, dan interaktif. Ada joget-jogetnya, serta melibatkan partisipasi pemusik dan penonton,” terang Agi.

Agi kembali menjelaskan perihal strategi dan konsepnya mengapa lagu ini bisa trending. Padahal lagu tersebut juga pernah dibawakan oleh banyak penyanyi lain. “Kita memang pikirkan betul konsep visualnya. Itu kuncinya,” kata dia.

Saat ini, kata Agi, eranya live interaktif. Penyanyi harus mampu berinteraksi dengan pemusik maupun penonton. Dibutuhkan kreativitas dan spontanitas yang tinggi dari seorang penyanyi.

“Di lagu ini ada salah satu part menarik ketika Maulana mengajak audience nyanyi bareng dan joget-joget. Lagu ini juga terasa pas buat orang yang merana. Mengisahkan tentang percintaan yang gagal,” tutur Agi.

Mengenai latar belakang penyanyi berusia 19 tahun tersebut, Agi menjelaskan, bahwa Maulana Ardiansyah bergabung di manajemen labelnya sudah sejak kecil.

“Dia ikut saya di PT 278 Music (TAPro) dari dia masih kecil. Waktu itu dia juga sempat viral di media sosial bawain lagu ‘Ayah.’ Sampai sekarang dia masih ikut saya,” papar Agi.

Maulana Ardiansyah sendiri mengaku tidak menyangka jika single ‘Duri-Duri’ akhirnya menjadi trending dengan jutaan penonton. “Mungkin konsepnya berbeda dari single sebelumnya. Saya berterima kasih kepada Allah, kepada pak Agi, dan kepada semua pihak,” ujarnya.

Sebelumnya Maulana sudah merilis sejumlah single, antara lain; ‘Rembulan Malam’, ‘Haruskah Aku Mati’, ‘Tetap Disini’, ‘Tak Sedalam Ini’, dan ‘Tujuh Samudera’.

Meski industri musik Indonesia saat ini tren pada pangsa pasar digital, dan mencari keberuntungan lewat single, namun Maulana tetap bermimpi bisa memproduksi album. Untuk rencana produksi album musik tersebut, Maulana sudah menyiapkan 12 lagu.

“Kayaknya kalau memiliki album ada kepuasaan dan kebanggaan tersendiri. Sekarang kita tinggal nunggu lampu hijau dari pak Agi selaku produser,” tukasnya.

Maulana Ardiansyah, pemuda asal Lampung. Lahir dari keluarga yang sederhana. Bapak dan ibunya petani. Sejak kecil sudah menunjukkan bakatnya di dunia musik, dengan spesifikasi musik akustik.

Di ujung perbincangan, Agi Sugianto, menjelaskan, setelah single lagu ‘Duri-Duri’ pihaknya akan mengupload lagu Maulana Ardiansyah, yang juga tak kalah menarik. Judulnya ‘Sia-sia Berjuang’.

“Lagu ini lebih heboh juga dan memiliki daya tarik. Mudah-mudahan direspon lebih heboh, serta tidak kalah trending,” harapnya. (***)

/* Eddie Karsito

Continue Reading

Bisnis

Kreator Genshin Impact Luncurkan HoYoverse, Incar Metaverse?

Published

on

Foto: Genshin Impact (ist)

Jakarta, goindonesia.co – Developer game online Genshin Impact, MiHoYo tampaknya mulai melirik dunia virtual metaverse. Perusahaan asal Shanghai ini meluncurkan HoYoverse.

Brand baru ini disebut bertujuan untuk menciptakan dan memberikan dunia immersive yang mendalam kepada pemain di seluruh dunia melalui berbagai layanan hiburan.

“Misi kami dalam mendirikan HoYoverse adalah untuk menciptakan dunia virtual yang luas dan berbasis konten yang mengintegrasikan game, anime dan beragam jenis hiburan lainnya, yang akan memberikan kebebasan dan imersi tingkat tinggi kepada para pemain,” ungkap Haoyu Cai, co-funder dan CEO HoYoverse, dikutip dari keterangan resminya, Senin (14/2/2022).

“Kami akan terus fokus pada strategi operasi jangka panjang, penelitian teknis yang konsisten, dan inovasi di berbagai bidang, termasuk kecerdasan buatan (artificial intelligence), cloud computing, dan konstruksi pipeline, untuk memastikan bahwa konten yang dibuat memenuhi harapan para pemain di seluruh dunia. untuk pengalaman dunia maya.”

Manajemen mengungkapkan HoYoverse akan memperluas produksi konten, hingga penelitian teknologi melalui operasi di kantor-kantor di Montreal, Los Angeles, Singapura, Tokyo, dan Seoul.

Dengan talenta dan karyawan global yang berlokasi di seluruh dunia, HoYoverse akan terus meneliti dan mengembangkan teknologi mutakhir untuk meningkatkan kapasitas dan kemampuannya dalam menyediakan konten berkualitas tinggi yang meningkatkan dan mengoptimalkan pengalaman pemain. (***)

Continue Reading

Trending